Jumat, 01 Juni 2012

Bukti Pengeroyok Bobotoh Persib di Kaskus


Berawal dari melihat berita-berita mengenai pengeroyokan suporter sepakbola Persib, Viking. Pemilik akun "Heartbreakkingz" di Kaskus ini memulai penyelidikannya. 

Secara tidak sengaja, dia di-tag foto yang berisi pengakuan pelaku. Rekaman tampilan Facebook itu menunjukkan pengakuan "Irwan Pangeranorenz Cikeaz" telah memukul Viking.

"Ternyata, ada temannya. Akhirnya ditelusuri," ujar "Heartbreakkingz" yang tidak ingin disebutkan nama aslinya.

Setelah menyelidiki berdasarkan bukti-bukti screenshot, pada 29 Mei 2012 "Heartbreakkingz" mulai memuat penemuannya di Kaskus. 

Tulisannya mendapat banyak tanggapan dari Kaskuser. Sejauh ini belum ada pihak yang marah kepadanya. Malah banyak yang mendukung penyelidikan. Kerjasama pengguna forum ini telah menemukan status-status serupa. Bahkan, menyertakan foto-foto pelaku yang diduga.

Setelah foto-foto pelaku ini dipamerkan di Kaskus, ada pihak yang mengenalinya. Bahkan, pengguna Kaskus ini memuat alamat rumah pelaku. Ada pula yang memberikan informasi tempat bekerja pelaku.  

"Ane kenal, Gan. Itu tetangga ane," kenang pria yang bekerja di bidang informatika ini menceritakan komunikasinya dengan Kaskuser.

Pria yang berusia 22 tahun ini sempat perang komentar di Facebook akun "Sony Jendral Putra Jakmania". Menurut "Heartbreakkingz", "Sony" malah menantang polisi untuk menangkapnya. "Sony" mengaku tidak takut dipenjara.         

Dari hasil penemuannya ini, "Heartbreakkingz"  berharap polisi dapat segera menindak pelaku. Hingga hari ini masih ada pelaku yang memperbarui status Facebook-nya. Bahkan, mereka mulai mengganti nama dan foto. 

"Heartbreakkingz" sudah bergabung bersama Kaskus sejak 13 Mei 2012. Pria asal Bandung ini sudah 88 kali memuat tulisan. 

Kini statusnya sebagai "anak baru" di Kaskus telah mengalami peningkatan yang signifikan. Berawal dari hanya mendapat nilai positif dengan 3 cendol menjadi 62 cendol. Semua berkat tulisan berjudul "Pelaku Insiden di GBK ditemukan."

source: http://teknologi.vivanews.com/news/read/319958-bukti-pengeroyok-bobotoh-persib-di-kaskus

Tidak ada komentar:

Posting Komentar