Sabtu, 01 September 2012

"Neraka" Itu Ada di Grup D


Perang klub-klub Benua Biru, Liga Champions, akan kembali digelar. Grup D mendapat predikat sebagai grup neraka

Di setiap kejuaraan biasanya terdapat grup neraka, dan di Liga Champions kali ini predikat tersebut pantas disematkan ke Grup D. Bukan hanya satu atau dua juara liga yang ada di Grup D, melainkan empat sekaligus.

Ya, Real Madrid yang menjadi jawara La Liga, Manchester City penguasa Premier League, Ajax Amsterdam sebagai kampiun Eredivise, dan Borussia Dortmund yang merupakan juara bertahan Bundesliga, akan saling bertarung di Grup D guna memperebutkan dua tiket ke babak knock-out.

Bagi Madrid, ini adalah kali ketiga beruntun mereka berjumpa Ajax di fase grup. Namun, bukan Ajax yang akan menjadi rival utama Los Blancos di fase grup, melainkan ManCity. Sama-sama bertabur bintang, Madrid dan ManCity difavoritkan untuk menjadi juara grup.

"Kami tidak terlalu beruntung, tapi saya yakin rival kami akan berpikir hal yang sama. Ini grup yang berat, seluruh pertandingan akan ketat, kompetitif dan menegangkan," ujar Direktur Umum Madrid, Emilio Butragueno.

Jika Butragueno menganggap tim besutan Jose Mourinho tidak beruntung, lain halnya dengan bintang Madrid, Cristiano Ronaldo. "Ini grup yang kompetitif, tapi kami juara Spanyol, dan kami siap menghadapi siapapun," tegas CR7 seperti dilansir situs resmi Madrid.

Dortmund kekuatannya sendiri berkurang musim ini menyusul hengkangnya Shinji Kagawa ke Manchester United. Bahkan pelatih Dortmund, Juergen Klopp, berusaha realistis. "Ini grup yang fantastis. Ini membuat Anda merinding, kram dan gugup," paparnya.

Chelsea Diuji Nyonya Tua

Juventus akan menjadi rival utama juara bertahan Chelsea di Grup E. Dengan dua lawan lainnya di grup, Shakhtar Donetsk dan debutan asal Denmark Nordsjaelland, Chelsea dan Juventus pantas difavoritkan lolos ke fase knock-out.

Ini adalah kali pertama Juventus bermain di pentas Liga Champions sejak musim 2008/2009. Ironisnya, adalah Chelsea yang menyingkirkan I Bianconeri di babak 16 besar musim itu. Kekalahan itu yang ingin dibalas kapten Juventus, Gianluigi Buffon.

"Saya ingat pertandingan melawan Chelsea pada 2009, dan saya pikir dengan sedikit keberuntungan, kami akan lolos saat itu. Juventus saat ini adalah tim yang jauh lebih kuat dari tim saat itu," ungkap Buffon.


Di Grup F, runner-up musim lalu Bayern Munich akan menghadapi Valencia, Lille dan BATE Borisov. Munich dan Valencia merupakan finalis Liga Champions 2001, ketika itu Die Roten mengalahkan Valencia lewat drama adu penalti.

Kapten Munich, Philipp Lahm, tidak memungkiri Valencia sebagai lawan terberat di Grup F. "Kami finalis musim lalu, dan kami harus lolos dari babak grup. Saya melihat Valencia sebagai lawan terberat, tapi tugas kami adalah lolos sebagai juara grup," tegas Lahm.

ManUtd-Barca-Milan Lebih Beruntung

Tiga raksasa Eropa, Manchester United, Barcelona dan AC Milan mendapat undian yang lebih ringan. MU berada di Grup H bersama Braga, Galatasaray dan klub Romania CFR Cluj. Barcelona tergabung di Grup G bersama Benfica, Spartak Moskow dan Glasgow Celtic. Sedangkan Milan akan ditantang Malaga, Anderlecht dan Zenit St. Petersburg di Grup C.

Namun, meski tergabung di grup yang cukup ringan, MU tidak boleh lengah. Pasalnya, musim lalu tim besutan Sir Alex Ferguson itu secara mengejutkan langsung tersingkir di babak grup. Padahal MU diprediksi akan lolos dengan mudah setelah berada satu grup dengan Otelul Galati, Benfica dan Basel.

"Hal itu tidak akan terjadi lagi. Kami akan lolos dari babak grup. Saya akan pastikan hal itu. Kami harus menunjukkan bahwa musim lalu hanya titik noda kami," ucap Ferguson seperti dikutip dari The Sun.

Milan juga harus segera berbenah jika ingin lolos dari Grup C. Meski difavoritkan menjadi juara grup, namun musim ini I Rossoneri merupakan tim yang berbeda setelah ditinggal banyak pemain andalan.

"Milan adalah skuad yang butuh kepercayaan diri, dan lawan-lawan seperti di Grup C akan membantu kami tumbuh. Kami tim Milan yang beda, tapi kami tetaplah Rossoneri," cetus Direktur Umum Milan, Umberto Gandini.

Di Grup A, persaingan menarik akan terjadi antara Porto dengan Paris Saint-Germain. Keduanya difavoritkan lolos ke babak knock-out dibanding dua klub lainnya, Dynamo Kiev dan Dinamo Zagreb. Sedangkan Arsenal menjadi favorit di Grup B yang berisikan Schalke 04, Olimpiakos dan Montpellier.

Fase grup Liga Champions 2012/2013 akan dimulai 18 September mendatang, sedangkan laga puncak akan digelar di Stadion Wembley, 25 Mei 2013. Ini adalah kali kedua dalam tiga tahun terakhir Wembley menjadi tuan rumah final Liga Champions.

UEFA memutuskan untuk memberi kehormatan Wembley kembali menggelar final Liga Champions sebagai perayaan 150 tahun Asosiasi Sepakbola Inggris (FA), asosiasi tertua di dunia.

Hasil undian fase grup Liga Champions 2012-13

Grup A : Porto, Dynamo Kiev, Paris Saint-Germain, Dinamo Zagreb
Grup B: Arsenal, Schalke 04, Olimpiakos, Montpellier
Grup C: AC Milan, Zenit St Petersburg, Anderlecht, Malaga
Grup D: Real Madrid, Manchester City, Ajax, Borussia Dortmund
Grup E: Chelsea, Shakhtar Donetsk, Juventus, Nordsjaelland
Grup F: Bayern Munich, Valencia, Lille, BATE Borisov
Grup G: Barcelona, Benfica, Spartak, Celtic
Grup H: Manchester United, Braga, Galatasaray, Cluj


source: http://bola.viva.co.id/news/read/347962--neraka--itu-ada-di-grup-d

Tidak ada komentar:

Posting Komentar