Jumat, 23 Maret 2012

Struktur Pasar (Resume)

Berikut adalah beberapa poin penting yang dapat diambil dari prensentasi kelompok empat mengenai "Struktur Pasar" :


Struktur pasar adalah penggolongan produsen kepada beberapa bentuk pasar berdasarkan pada ciri-ciri seperti jenis produk yang dihasilkan, banyaknya perusahaan dalam industri, mudah tidaknya keluar atau masuk ke dalam industri dan peranan iklan dalam kegiatan industri. Pasar dapat dibedakan menjadi dua yaitu pasar persaingan sempurna dan pasar persaingan tidak sempurna.



1. Pasar persaingan sempurna 
    Adalah pasar dimana jumlah pedagang dan jumlah pembeli banyak dan barang yang diperjual belikan bersifat homogen. Contoh : pasar ikan.


2. Pasar persaingan tidak sempurna
    terdiri dari beberapa pasar yaitu :

  • Pasar monopoli :  Terjadi dimana, ketika hanya terdapat satu penjual yang menguasai pasar
  • Pasar oligopoli : Suatu bentuk persaingan pasar yang didominasi oleh beberapa produsen atau penjual dalam satu wilayah area. Umumnya jumlah perusahaan lebih dari dua tetapi kurang dari sepuluh.
  • Pasar monopolistik : Bentuk pasar di mana terdapat banyak produsen yang menghasilkan barang serupa tetapi memiliki perbedaan dalam beberapa aspek/merupakan ciri dari produk masing-masing.
  • Pasar duopoli : Adalah suatu pasar di mana penawaran suatu jenis barang dikuasai oleh dua perusahaan.
Dari beberapa jenis pasar diatas kita dapat menyimpulkan bahwa pasar merupakan suatu tempat pusat perekonomian yang mempertemukan penjual dan pembeli dan berbagai jenis barang yang ditawarkan. Selain itu, pasar dapat dijadikan acuan dalam dunia perdagangan internasional.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar