Minggu, 02 Desember 2012

Inilah Pohon Raksasa Terbesar Kedua di Dunia dan Berumur 3.200 tahun


Sequoia merupakan pohon terbesar kedua di dunia yang tumbuh anggun dan tinggi di lereng bersalju di pegunungan Sierra Nevada.

Fotografer Michael Nichols menghabiskan dua minggu untuk mengabadikan pohon yang berumur 3.200 tahun di Taman Nasional Sequoia, di wilayah selatan.

Pohon sequoia ini hanya tumbuh di lereng barat Sierra Nevada, pegunungan yang membentang 400 mil melalui Nevada dan California. Sequoia raksasa bisa mencapai 247 kaki yang sama dengan  ketinggian gedung 20 lantai.


Namun, pohon ini merupakan pohon tertinggi kedua, pohon Eucalyptus regnans dari Australia masih menjadi pohon tertinggi di dunia.

Ukuran raksasa memungkinkan mereka untuk bertahan hidup  mereka tidak terpengaruh oleh badai, tahan terhadap kebakaran hutan dan bisa hidup bahkan setelah disambar petir.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar