Kamis, 26 April 2012

Air Hangat Menggerogoti Lapisan Es di Antartika

NASA/"PRLM"

Lapisan besar es Antartika menyusut karena tengah digerogoti dari bawah oleh air hangat, sebuah studi baru menemukan.
Ini mengindikasikan bahwa permukaan laut di masa mendatang bisa naik lebih cepat dari prediksi para ilmuwan.
Potongan barat Antartika kehilangan 23 kaki dari lapisan es yang mengambang setiap tahun.
Sampai kini, para ilmuwan tidak tahu pasti bagaimana hal itu bisa terjadi, dan apakah akibat pemanasan global?
Jawabannya, menurut sebuah penelitian yang diterbitkan jurnal Nature, adalah bahwa perubahan iklim memainkan peran tidak langsung.
Hamish Pritchard, ahli glasiologi di British Antartic Survey, mengatakan penelitian menggunakan satelit NASA pengamat es, menunjukkan bahwa udara yang lebih hangat saja tidak bisa menjelaskan apa yang terjadi di Antartika.

source: http://www.pikiran-rakyat.com/node/186266

Tidak ada komentar:

Posting Komentar